Mobil Mostafa yang terkena bom (Foto: Reuters) |
YERUSALEM - Bom mobil yang menewaskan ahli nuklir Iran Rabu 11 Januari lalu, menimbulkan banyak kecurigaan bahwa Israel berada di baliknya. Bahkan seorang blogger mengaku memiliki bukti keterlibatan Israel tersebut.
Sebelumnya diyakini, bahwa tindakan pengeboman tersebut dilakukan oleh dinas intelijen Mossad Israel dan kelompok militan Rakyat Mujahidin Iran (MEK). Namun Israel menolak tuduhan tersebut.
Seorang blogger Richard Silverstein mengaku, diri memiliki bukti bahwa Israel memang terlibat dalam pengeboman ahli nuklir Iran ini. Dalam blog Tukun Olam, blogger Israel itu mengaku memiliki bukti berdasarkan sumber rahasia di Israel. Demikian diberitakan Jerussalem Post, Jumat (13/1/2012).
Silverstein melihat metode pembunuhan sebagai bukti dari tuduhannya. Hal ini termasuk bom magnet yang dipasang di kendaraan Profesor Mostafa Ahmadi Roshan.
Dirinya mengacu pula pada metode latihan Mossad yang diberikan kepada warga Kurdi Iran di wilayah otonomi Kurdi. Mossad dikabarkan memberikan metode serupa bagi kelompok pemberontak Kurdi yang melakukan serangan yang sama di Irak.
Silverstein juga menulis bahwa Amerika Serikat (AS) secara tidak langsung terlibat dalam pengeboman ini. Hal ini disebabkan hubungan baik yang dimiliki oleh AS dan warga Kurdi Irak.
Iran memang menuduh Israel dan AS berada di balik otak serangan tersebut. Tetapi kedua belah pihak membantah keras tuduhan tersebut. AS bahkan mengecam serangan yang menewaskan ahli nuklir Iran yang dihormati itu.
(faj)
Source : okezone.com
0 comments:
Post a Comment